Pemerintahan    Pendidikan    Kesehatan    Pariwisata    Perhubungan    Pelabuhan    Dukcapil    Damkar    PU Jalan    PU Air    LMK    KBN    PKK    BPN    PMS    P2B    Tokoh   
Home » , , » Camat Ajak Warga Dan Remaja Kampanye Tolak Buang Sampah Ke Kali

Camat Ajak Warga Dan Remaja Kampanye Tolak Buang Sampah Ke Kali

Posted by JAKARTA UTARA on Minggu, 07 Desember 2014

CILINCING- -Dalam rangka mengantisipasi musim penghujan tahun ini serta mencegah terjadinya banjir, pihak kecamatan Cilincing bersama remaja dan warga di Bantaran Kali Cakung Lama menggelar aksi kerja bakti massal. Aksi kerja bakti massal ini disambut antusias warga untuk bergotong royong. Dari mulai membongkar gubuk-gubuk di bantaran kali, sampah disaluran air hingga penutupann TPS liar di Kawasan RW 5 Kel. Semper Barat.


Wawan Budi Rohman Camat Cilincing didampingi M.Iqbal Lurah Semper Barat serta M.Andri Lurah Sukapura menjelaskan, aksi massal gotong royong bersih lingkungan di bantaran Kali patut diapresiasi positif. Apalagi banyak didukung para remaja. "Ini luar biasa, animo warga untuk peduli pada lingkungan sangat tinggi, apalagi banyak anak-anak remaja ikut berpartisipasi untuk peduli pada lingkungannya" kata Wawan.

Ditambahkan, Wawan ia berharap gotong royong seperti ini patut dipertahankan, termasuk generasi muda agar bisa menjadi contoh bagi masyarakat. "Saya senang melihat anak-anak muda begitu semangatnya menutup  LPS liar ini patut didukung karena semangat dan motivasi untuk menjaga lingkungannya bersih telah ditanam" ujarnya.

Sementara itu, Sulistio Ketua Karang Taruna RW 5 Semper Barat menjelaskan, aksi peduli yang dilakukan para remaja ini sebagai wujud tanggung jawab remaja untuk mengantisipasi banjir jelang musim hujan tiba. Lebih lanjut anak-anak remaja juga memberikan himbauan berupa  membagilan striker agar tidak membuang sampah dikali atau selokan.

"Siapa lagi yang mau menjaga lingkungan ini kalau bukan kami anak-anak muda" tegasnya.

Selain melakukan penutupan LPS liar yang dilakukan para remaja Semper Barat,  warga Semper Barat dan Sukapura juga melakukan aksi bersama membongkar 30 gubuk liar di sepanjang bantaran Kali Cakung Lama, Cilincing dan bangunan diatas selokan air. Aksi bersih ini juga diikuti 300 warga dari Warga Semper Barat, Sukapura dan Tugu Selatan.

"Kalau tiap minggu kita keroyokan kerja bersihkan sampah seperti ini sudah pasti lingkungan kita aman banjir" tuntas Oncit Ketua RT 9/4 Tugu Selatan. Dalam aksi kerja bakti massal ini sebanyak 15 truk armada penuh dengan sampah. Dan sebanyak 70 petugas dari Sudin Kebersihan ikut dikerahkan.
Dalam rangka mengantisipasi musim penghujan tahun ini serta mencegah terjadinya banjir, pihak kecamatan Cilincing bersama remaja dan warga di Bantaran Kali Cakung Lama menggelar aksi kerja bakti massal. Aksi kerja bakti massal ini disambut antusias warga untuk bergotong royong. Dari mulai membongkar gubuk-gubuk di bantaran kali, sampah disaluran air hingga penutupann TPS liar di Kawasan RW 5 Kel. Semper Barat. (Andiani/MetroOne)
 

SHARE :
Kang Lintas
 
 
Copyright © 2014 JAKARTA UTARA. All Rights Reserved. Powered by Lintas Daerah
Template by Creating Website and Kang Lintas