Pemerintahan    Pendidikan    Kesehatan    Pariwisata    Perhubungan    Pelabuhan    Dukcapil    Damkar    PU Jalan    PU Air    LMK    KBN    PKK    BPN    PMS    P2B    Tokoh   
Home » , , , , » Sejumlah Sekolah Melakukan Pemotongan Hewan Qurban

Sejumlah Sekolah Melakukan Pemotongan Hewan Qurban

Posted by JAKARTA UTARA on Minggu, 28 Oktober 2012


Sekolah di wilayah Jakarta Utara mulai tingkat SD, SMP dan SMA turut melakukan pemotongan hewan qurban. Bukan kali ini saja sekolah  melakukan kegiatan serupa namun sudah berjalan sejak beberapa tahun silam. Umumnya sekolah untuk mendapatkan hewan qurban seperti sapi dan kambing melakukan penggalangan dana yang bersifat tidak memaksa.

Pantauan dilapangan sekolah yang melakukan pemotongan hewan qurban antara lain yaitu; Komplek SDN Sungai Bambu 01, 02, 03, 04, 05, 06; SDN Warakas 03, 04, 05, 06, 07, 08; SDN Papanggo 03; SMPN 282, SMPN 116, SMPN 140, SMPN 129, dan SMAN 41. Pemotongan hewan qurban dilakukan di halaman sekolah masing-masing sedangkan dagingnya dibagikan pada siswa kurang mampu dan warga sekitar.

"Momen bersejarah ini kami jadikan perbekalan siswa dan warga sekolah untuk lebih meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Selain itu, untuk melatih anak didik kami agar peduli terhadap mereka yang kurang mampu sehingga kelak tumbuh jiwa sosial dan sifat yang dermawan," ujar Kepala Sekolah SDN Warakas 08 Petang, Andi Sudarto, Minggu 28 Oktober 2012.

Ia mengaku di komplek sekolahnya melakukan pemotongan hewan qurban sebanyak 2 ekor Sapi dan 3 ekor kambing. "Semua warga sekolah turut berpartisipasi terutama dari SDN Warakas 05, 06 dan 07 sedangkan daging hewan qurban kami salurkan pada siswa dan siswi kurang mampu," kata Andi. 

Kepsek SDN Sungai Bambu 01 Pagi, Sri Wahyuni, mengatakan pihaknya juga akan melakukan pemotongan hewan qurban di sekolah. "Mudah-mudahan pemotongan dan pembagian hewan qurban ini dapat membantu meringankan beban keluarga pelajar. Jarang-jarang mereka dapat menikmati daging sapi oleh karena itu kami melatih pelajar lebih peduli terhadap sesama," ucapnya.

Hal yang sama juga dikatakan Kepsek SMPN 140, Pua Magharani, ia mengaku pihaknya memotong 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing. "Pembelian hewan qurban melalui partisipasi warga sekolah, dengan mengedepankan tidak ada unsur paksaan. Ini momen baik bagi siswa yang mampu membantu siswa yang tidak mampu. Sebab daging dari sapi dan kambing kami bagikan dengan prioritas siswa yang tidak mampu," ucap Pua.

Sementara itu, infomasi yang diperoleh beritajakartautara.com di komplek Walikota Jakarta Utara telah memotong dan menyalurkan hewan qurban berupa sapi dan kambing, jumlahnya sebanyak 18 ekor sapi dan 62 ekor kambing. Hewan tersebut sudah dibagikan kepada warga lagsung di lantai dua gedung parkir kantor walikota sebagiannya di salurkan melalui Masjid dan Yayasan.  

SHARE :
Kang Lintas
 
 
Copyright © 2014 JAKARTA UTARA. All Rights Reserved. Powered by Lintas Daerah
Template by Creating Website and Kang Lintas