Pemerintahan    Pendidikan    Kesehatan    Pariwisata    Perhubungan    Pelabuhan    Dukcapil    Damkar    PU Jalan    PU Air    LMK    KBN    PKK    BPN    PMS    P2B    Tokoh   
Home » , , » Warga Rorotan Kesulitan Pasokan Air Bersih

Warga Rorotan Kesulitan Pasokan Air Bersih

Posted by JAKARTA UTARA on Rabu, 17 Oktober 2012

ROROTAN- Warga di dua Rukun Tetanggan (RT) yakni RT 01 dan 03, RW 09, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara kekurangan pasokan air bersih. Kondisi seperti ini sudah terjadi sejak 5 tahun, karena pihak PAM memutuskan saluran air yang menuju ke pemukiman penduduk. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari warga terpaksa membeli air pakai grobak. “Air tanah di sini rasanya asin, ini karena tempat kami tak jauh dari laut. Yah mau tidak mau setiap hari harus menyediakan uang Rp30 ribu membeli air bersih untuk kebutuhan sehari-hari,”jelas Munaroh, 45, warga RT 01/09, Kelurahan Rororotan, Cilincing, Jakarta Utara.

Menurutnya, kekurangan pasokan air bersih itu bukan hanya di RT-nya saja, tapi di RT 03 juga. Untuk itu dirinya dan warga berharap kepada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meminta kepada PAM supaya menyambung pipa lagi.Ketua RW 09 Ahadi, juga mengakui adanya keluhan dari warganya di dua RT 01 dan 03 terkait kekurangan pasokan air bersih ke tempatnya. Menurutnya, kondisi ini memang terjadi semenjak adanya kali Banjir Kanal Timur.
 
“Dulu sebelum ada BKT air PAM masih ada. Tapi semenjak dibangun dan selesai pipa langsung diputus dan hingga sekarang tidak ada lagi. Kami berharap kepada PAM untuk segera memperbaiki kembali saluran Air yang terputus akibat pembangunan Proyek BKT,” jelasnya.Warga berharap kepada Pemda DKI Jakarta segera mencarikan solusinya agar warga tidak lagi kesulitan pasokan air bersih. (bian/pck)

SHARE :
Kang Lintas
 
 
Copyright © 2014 JAKARTA UTARA. All Rights Reserved. Powered by Lintas Daerah
Template by Creating Website and Kang Lintas