Pemerintahan    Pendidikan    Kesehatan    Pariwisata    Perhubungan    Pelabuhan    Dukcapil    Damkar    PU Jalan    PU Air    LMK    KBN    PKK    BPN    PMS    P2B    Tokoh   
Home » , » Cegah Pohon Tumbang, Pertamanan Lakukan Penopingan

Cegah Pohon Tumbang, Pertamanan Lakukan Penopingan

Posted by JAKARTA UTARA on Rabu, 26 Desember 2012

TANJUNG PRIOK- Dalam rangka mengantisipasi pohon tumbang musim penghujan Suku Dinas Pertamanan Jakarta Utara akan melakukan pengecekan dan penompingan ( pemangkasan) terhadap pohon rawan tumbang.Pasalnya memasuki musim penghujan dan angin kencang banyak pohon-pohon yang rusak akibat deruan angin kencang.

Bambang Heru Kasudin Pertamanan Jakarta Utara menjelaskan sekarang ini angin kencang ditambah hujan deras sehingga banyak pohon yang rawan tumbang. Untuk mengantisipasinya pihak Sudin akan melakukan penopingan total dan pemangkasan ranting rawan patah.

"Selama tahun 2012 ini sebanyak 1.686 pohon yang rawan tumbang sudah dilakukan pemangkasan. Sementara sebanyak 207 pohon yang sempal dilakukan pemangkasan sedang"kata Bambang Heru usai memberikan keterangan kepada jakartautara.co

Di jelaskan Bambang ada beberapa kategori pohon yang akan dilakukan penoping seperti kategori ringan,sedang dan Berat. Jika pohon itu membahayakan dan tercabut akarnya maka dilakukan pemangkasan total tetapi jika dahan atau rantingnya tumbang maka dilakukan pemangkasan sempal ( yang dahan atau rantingnya rawan tumbang). Dan sejak Bulan Januari -Desember 2012 ini sudah 3.800 pohon pelindung di tanam. Baik di sisi jalan, jalur hijau dan jalur jalan. Jenis pohon yang ditanam adalah pohon Mahoni,Beringin dan trambesi. ( Bian)

SHARE :
Kang Lintas
 
 
Copyright © 2014 JAKARTA UTARA. All Rights Reserved. Powered by Lintas Daerah
Template by Creating Website and Kang Lintas